Image: @mediacenterbkl |
Siapapun boleh berharap, karena dengan sebuah harapan
mampu membangkitkan jiwa-jiwa yang tertidur.
Kalimat di atas mungkin berlebihan, tapi tak apalah karena sesungguhnya saya manusia yang masih dianugerahi sebuah pengharapan.
Bicara soal Bumi Raflesia, mungkin sebagian orang tahu, atau mungkin juga tidak tahu sama sekali. Yups! Bumi Rafflesia merupakan julukan untuk salah satu provinsi di Indonesia, yakni Bengkulu. Provinsi Bengkulu beribu kota di Bengkulu. Terletak di bagian Barat Daya Pulau Sumatera.
Baru-baru ini, tepatnya pada tanggal 21-23 Juli 2017, Provinsi Bengkulu melaksanakan agenda dari Dinas Pariwisata Bengkulu, yakni rencana mewujudkan event Wonderful Bengkulu/ Visit Bengkulu 2020. Pada acara kali ini, ada empat kegiatan utama yang dilangsungkan, yakni:
Bengkulu Coffee Festival
Gelaran Bengkulu Coffee Festival menjadi tempat berkumpulnya para produsen kopi untuk memamerkan produk andalan hingga pengolahan kopi itu sendiri. Berikut foto sumber @mediacenterbkl
Fun Bike Around the City
Merupakan acara bersepeda santai dengan melintasi objek wisata Kota Bengkulu, dimana peserta diberi kupon yang setelahnya akan diundi)
Familiarization Trip (FamTrip)
Dimana para peserta diajak untuk mengunjungi destinasi wisata yang ada di Bengkulu, melihat konservasi Bunga Bangkai, Bunga Rafflesia Arnoldi, serta mengunjungi museum Bengkulu, Rumah Bung Karno hingga masih banyak lainnya dengan dipandu oleh Alesha Wisata sebagai tour guide.
Pada acara ini para atlet ditantang untuk berenang sejauh 1,5 km dari atas kapal KRI Banda Aceh yang berada di tengah laut menuju tepi pantai Tapak Paderi, kemudian dilanjut dengan mengayuh sepeda sejauh 40 km, menyusuri pusat kota Bengkulu. Next, dilanjut dengan berlari 10 km di sepanjang pantai, Finish di area Spot Center Pantai Panjang.
Dan tak lupa pula, pada acara kali ini para Blogger baik Blogger Bengkulu maupun luar kota Bengkulu turut diundang. Masyarakat yang turut serta menyaksikan acara tersebut begitu antusias.
Lalu, mengapa pada judul saya buat "Hope: Festival Bumi Rafflesia Mengguncang Dunia?", itu karena saya berharap dengan adanya festival seperti ini, Bengkulu benar-benar semakin dikenal dan dekat di hati kita semua. Sebab, di Bengkululah tersimpan kenangan indah cinta antara presiden Soekarno dan ibu Negara Fatmawati (wanita penjahit Sang Saka Merah Putih). Sebab, sedikit sekali yang tahu sejarahnya.
Tulisan ini untuk menjawab tantangan Blogger Bengkulu dalam #NulisSerempak tentang #FestivalBumiRafflesia
Image: @mediacenterbkl |
Image: @mediacenterbkl |
Tulisan ini untuk menjawab tantangan Blogger Bengkulu dalam #NulisSerempak tentang #FestivalBumiRafflesia
Logo BoBe (Blogger Bengkulu) |
Tidak ada komentar
Terima kasih sudah berkunjung dan meninggalkan komentar yang dapat membangun tulisan saya.
Mohon maaf, komen yang mengandung link hidup tidak saya publish ya :)