KOKO KRUNCH Nutrismarta - Saya yakin, jika semua orang pasti tahu Koko Krunch, tapi apakah kamu tahu kandungan apa saja yang terdapat pada Koko Krunch Nutrismart dan manfaat mengkonsumsinya bagi anak-anak? Kalau belum tahu, mari kita gali informasinya lebih banyak lagi.
Sebagaimana yang kita lihat selama pandemi, dimana anak-anak melakukan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dan dari kegiatan tersebut rata-rata siswa menghabiskan waktu dari 5 hingga 7 jam belajar secara daring. Kebayangkan, bagaimana perasaan anak-anak mesti belajar selama itu secara daring? Tentunya akan jauh berbeda dengan kondisi sebelum pandemi, dimana anak-anak belajar dan berinteraksi secara langsung dengan guru di kelas. Dan faktanya, dampak dari penggunaan tekhnologi yang berlebih ternyata dapat menyebabkan pola makan yang tidak teratur bahkan tidak sehat loh. Nah, disinilah peran orangtua agar memahami cara agar dapat membantu anak-anak tetap fokus pada pembelajaran mereka setiap harinya, tentu saja dengan menyediakan serta memahami betapa pentingnya asupan gizi seimbang dan teratur yang dimulai dengan sarapan yang diberikan untuk anak-anak sebelum memulai aktivitasnya. Selain itu, orangtua juga hendaklah meluangkan waktu dalam mengajak anak-anak untuk bisa hidup sehat dan aktif guna membantu anak-anak fokus dan bersemangat selama belajar.
Alhamdulillah, beberapa hari lalu Saya berkesempatan menghadiri Press Conference secara virtual dalam rangka "Peluncuran Nestlé KOKO KRUNCH Nutrismarta" yang diselenggarakan oleh Nestlé Breakfast Cereals (NBC), dengan menghadirkan beberapa orang pembicara, yakni:
- Liena Desbi, selaku Brand Manager Nestlé Breakfast Cereals Kids
- Dr. Rita Ramayulis DCN, M. Kes, seorang Ahli Gizi.
- Donna Agnesia, merupakan Celebrity Mom.
Perlunya Awali Hari dengan Sarapan
Mengapa sarapan itu perlu? Mungkin, diantara teman-teman ada yang pernah melewatkan sarapan pagi akibat buru-buru karena kesiangan. Nah, perlu diketahui jika setelah semalaman kita tidur ternyata membuat kadar gula dalam tubuh turun, padahal gula adalah sumber energi yang diperlukan oleh tubuh kita. Inilah mengapa sarapan itu sangat penting, karena dari sarapan yang kita lakukan tersebut dapat mengembalikan energi yang berkurang tadi.
Tapi, sarapan juga tidak boleh sembarangan, haruslah makan makanan yang mengandung gandum utuh, zat besi, serta mengandung kombinasi vitamin B agar dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi seimbang anak-anak.
Dengan sarapan, akan ada banyak manfaat yang bisa didapat terlebih oleh anak-anak, diantaranya:
- Belajar jadi lebih fokus
- Kebutuhan gizi harian terpenuhi
- Meningkatkan kemampuan dalam berpikir
- Menambah energi
- Menyehatkan tubuh
- Dan masih banyak manfaat lainnya.
Sarapan Sehat dengan KOKO KRUNCH Nutrismarta
Diantara teman-teman, pasti bertanya-tanya, mengapa sih sarapan mesti dengan KOKO KRUNCH Nutrismarta? Nah, biar nggak penasaran, baca terus ulasan Saya berikut☺️
KOKO KRUNCH Nutrismarta ini mengandung gandum utuh, kombinasi vitamin B serta zat besi untuk membantu memenuhi kebutuhan gizi seimbang, dan menjadikan sarapan sebagai momen yang menyenangkan bagi anak-anak, apalagi selama mengikuti Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Diluncurkannya produk ini oleh Nestlé Breakfast Cereals (NBC) karena sejalan dengan komitmen Nestlé untuk siap membantu 50 juta anak agar dapat menjalani hidup lebih sehat dan juga aktif.
Alaa Shaaban selaku Business Executive Officer Nestlé Breakfast Cereals Indonesia, mengatakan "Kami juga ingin mengajak anak-anak Indonesia dapat menjalankan gaya hidup sehat dan aktif dengan menghadirkan KOKO Dance. Gerakan dance yang dipandu KOKO Koala bisa dilakukan di sela-sela waktu istirahat, agar anak-anak tetap gembira serta bersemangat menjalani kegiatan belajar.”
Pastinya akan sangat seru dan menyenangkan, jika awali hari dengan melakukan gerakan dance lalu istirahat sejenak dan dilanjut dengan sarapan KOKO Krunch Nutrismart.
Pada kesempatannya pula, Dr.Rita Ramayulis DCN, M.Kes selaku Ahli gizi menjelaskan, “Salah satu sumber gizi yang terpenting adalah serealia utuh, sebab serealia utuh masih memiliki keseluruhan tiga lapisan (yakni kulit, endosperma, dan inti) yang mana ketiga lapisan ini mengandung lebih banyak serat, vitamin B, karbohidrat serta protein."
Nah, serealia ini dikenal sebagai sereal atau biji-bijian yang merupakan sekelompok tanaman yang ditanam hanya untuk dipanen biji atau bulirnya saja karena sebagai sumber karbohidrat.
"Perlu diketahui, jika Vitamin B dan zat besi juga berperan penting dalam membantu mengoptimalkan fungsi organ dan jaringan tubuh anak, karenanya sangat dianjurkan untuk diberikan dalam menu makanan dan minuman sehari-hari pada anak. Selain itu, kombinasi vitamin B (B2, B3, B6, B9) membantu proses metabolisme energi, sedangkan zat besi merupakan komponen hemoglobin yang membawa oksigen dan zat gizi ke seluruh tubuh termasuk otak," lanjut Dr. Rita Ramayulis DCN, M. Kes.
Sarapan Bergizi Seimbang Untuk Mendukung Anak Belajar di Rumah
Selama Pembelajaran Jarak Jauh, tentunya tidak mudah bagi orangtua maupun anak. Apalagi orangtua, terutama ibu dari anak tersebut juga bekerja dari rumah. Tentunya harus pintar membagi waktu agar pekerjaan beres urusan perut pun juga beres. Itulah yang dialami oleh Mbak Donna Agnesia, yang merupakan seorang public figure dan juga seorang ibu dari tiga orang anak.
"Tidak mudah bagi saya untuk dapat membagi waktu antara melakukan work from home sekaligus menemani tiga anak belajar dari rumah. Kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh selama pandemi tentu saja cukup menyita energi serta konsentrasi anak-anak, sehingga saya merasa sangat perlu untuk mempersiapkan asupan zat gizi yang seimbang, terutama saat sarapan untuk mengawali hari mereka dengan semangat."
Bisa dibayangkan, bagaimana perjuangan mbak Donna dalam membagi waktu tersebut yang tidak hanya sehari dua hari, tapi hampir berbulan-bulan lamanya.
"Namun, meskipun anak-anak belajar dari rumah, saya tidak perlu khawatir karena dengan KOKO KRUNCH saya dapat menyiapkan sarapan secara praktis dengan rasa lezat yang disukai anak-anak,” ucap Donna lagi.
Nah, sudah tahu kan betapa pentingnya sarapan dan pentingnya memberikan sarapan yang sehat untuk anak? Yuk, kita awali hari anak-anak dengan memberikan mereka sarapan yang sehat dan bernutrisi.
Sampai sekarang pun saya suka makan Koko krunch campur susu padahal saya bukan anak-anak lagi. Hahahah
BalasHapuswah ini camilan kesukaan anak-anakku. camilan ya padahal buat sarapan ya mbak elva hehe
BalasHapusWah orang saya yang kerjaannya WFH sambil belajar daring aja suka banget sama koko kruch yang menyehatkan. Karena setelah mengonsumsi koko crunch rasanya mood makin bagus. Bergizi pula ya kan? suwer deh, anak2 juga suka banget....
BalasHapusKoko crunch ini bagi kami, bukan sebagai sarapan... tapi cemilan.. Mungkin karena kami perut orang Jawa kali ya, shg kalo ngga masuk nasi ya kesannya belum makan. ahahaha.
BalasHapusEnak ini Koko Krunch saya aja yang orang dewasa suka nyemilinnya hehehe ...
BalasHapusDulu sih pernah lihat koko crunch begini kok rasa aneh, ngapain snack dikasih susu. Eh, pas nyobain sendiri punya anak, ternyata enak juga ya haha
BalasHapusKak kalau saya suka cemilin koko crunch tanpa susu. Jadi awalnya nyobain punya ponakan, heran kog suka banget. Eh pas dirasain rasanya amazing ... Jadi suka nyetok buat camilan sehat di rumah dong
BalasHapusNi sarapan saya kl lg kepepet, tinggal tuang susu panas, langsung jadi sarapan enak n sehat hehe
BalasHapusKoko krunch selalu jadi idola anak-anak. Pun begitu anak-anak kami. Sering keteteran menyiapkan sarapan tak jadi soal dengan ada stok koko krunch. Keren mbak artikelnya
BalasHapusIni varian baru dari Koko Crunch ya Mbak. Btw, saya penasaran, kalau makan Coco Crunch tanpa campur susu boleh kan ya?
BalasHapusWah aku suka sekali dengan Koko crunch dan rasa coklatnya aduh melekat kuat, bahkan susu putih pun bisa menjadi coklat
BalasHapuscoco crunch kesukaan anakku banget nih. dimakan langsung atau dicampur susu suka semua.kadang saya ikutan nyicip.juga. enak ternyata. hehe... emaknya jadi suka juga nih. bergizi lagi
BalasHapusSaya termasuk yang sarapan dengan Koko Crunch a very long time ago hehehe. Sampai sekarang pun masih ada dan sekarang crunchnya lucuuu karena ada bentuk Koko. Buat anak kecil pasti seneng banget.
BalasHapus